Belum ada lokasi untuk buku ini
Belum ada lokasi untuk buku ini
Kontes
kicauan burung saat ini hampir selalu ada setiap minggu atau bulan, mulai dari skala regional hingga nasional. Saat ini, kontes burung sudah tidak didominasi oleh Pulau Jawa, Bali, dan Sumatera. Pulau lain pun sudah rutin mengadakan kontes burung. Misalnya, Pulau Sangatta dan Tarakan, dua daerah terkaya penghasil minyak dan masuk wilayah Kalimantan Timur. Wilayah Indonesia timur yang mulai terimbas gelaran kontes adalah Nusa Tnggara Barat. Begitu pun dengan Pulau Batam yang dekat dengan Singapura. Tidak bisa dipungkiri, gelora kontes sudah jauh menyeruak masuk ke berbagai lapisan masyarakat. Gemanya kian membumbung tinggi dan sepertinya semakin membudaya, mengingat penyelenggaraan kontes tidak lagi sebatas di kota besar dan pinggiran kota. Akan tetapi, sudah masuk ke desa sampai tingkat kecamatan. Komunitas kicauan burung yang telah menyebut diri mereka dengan julukan “Kicau Mania” sangat hetorogen. Kebersamaan mereka tidak lagi mengenal strata ekonomi dan status sosial. Tidak bisa dipungkiri kalau gelanggang kontes burung sekarang ini telah menjadi ajang bisnis pemain burung. Bahkan, mulai dimasuki tokoh masayarakat dan politisi dengan segala tujuannya. 3 Penebar Swadaya Untuk itulah, buku yang pernah terbit dengan judul Burung Ocehan Juara Kontes pada 2012 ini hadir kembali. Di dalamnya, berisi seluk-beluk bagaimana mempersiapkan burung untuk bertarung di area kontes. Disajikan pula bagaimana kriteria penjurian di kontes. Dengan membaca buku ini, para kicau mania diharapkan lebih bisa mempersiapakn jagoan mereka menghadapi kontes. Materi dalam buku ini penulis peroleh dari pengalaman pribadi, hasil wawancara dengan beberapa kicau mania yang cukup berpengalaman, dan diskusi dengan juri burung berkicau. Selain itu, juga hasil pantauan langsung di beberapa arena kontes yang diselenggarakan. Tak lupa penulis ingin mengucapkan terima kasih kepada rekanrekan di Tasikmalaya dan Bekasi yang namanya tidak bisa disebutkan satu per satu. Salam “Kicau Mania” dan sukses selalu. |